Home / Uncategorized

Kamis, 17 Agustus 2023 - 23:58 WIB

Dandim 1702/JWY : Peringatan HUT Ke 78 Kemerdekan RI Bentuk Penghormatan Kepada Para Pejuang

Wamena – Komandan Kodim 1702/Jayawijaya Letkol Cpn Athenius Murip, S.H., M.H., menghadiri Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, bertempat di Kantor Bupati Kabupaten Jayawijaya Jln.Yosudarso, Distrik Wamena Kota, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, Kamis (17/08/2023).

Dengan tema “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju” upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka HUT Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, bertindak sebagai Inspektur Upacara Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua, S.E., M.Si., sedangkan Komandan Upacara Iptu Reza Hilmy Widi Putra, S.Tr.K., dan Perwira Upacara Kompol Poltak Sihombing, S.SOS.

Ditemui usai acara, Dandim 1702/Jayawijaya menyampaikan, peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia pada hakekatnya merupakan bentuk penghormatan sekaligus penghargaan kepada para pejuang pendiri Republik Indonesia ini dimana para pahlawan sejati yang telah memberikan segala-galanya melampaui dari apa yang seharusnya diberikan.

Baca Juga:  Hadir Sapa Masyarakat 5 Keturunan Bandardewa di Media Online, Bupati Umar Dicibir Benson Wertha

“Oleh sebab itu sebagai generasi penerus bangsa, mari kita bersama-sama menunjukkan wujud memberikan penghormatan serta penghargaan yang paling mulia untuk mewarisi tradisi dan nilai-nilai perjuangan serta melanjutkan cita-cita para pejuang untuk mengisi kemerdekaan ini,” ujar Dandim.

Lebih lanjut dikatakannya, setelah 78 tahun Indonesia Merdeka, saya berharap kita semua sebagai pewaris perjuangan para pahlawan, mampu mengimplementasikannya dengan berjuang melanjutkan perjuangan para pahlawan.

“Dengan peringatan momentum 78 tahun indonesia merdeka, kesempatan bagi kita untuk menyatukan sikap menjaga NKRI dalam mewujudkan Indonesia terus melaju untuk Indonesa maju melalui tanggung jawab profesi kita masing-masing dalam mengabdi kepada Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai,” imbuhnya.

Baca Juga:  Buntut Tenaga Kerja Outsourcing Tak dapat pesangon, BPI KPNPA RI akan Kordinasi dengan KPK, Kejaksaan & Kepolisian Republik Indonesia

Adapun turut Hadir, Wakil Bupati Jayawijaya Marthin Yogobi, S.H., M.HUM., Danyonif 756/WMS Mayor Inf Inf Gunawan, Kapolres Jayawijaya AKBP Heri Wibowo, S.I.K., Sekda Jayawijaya Toni M. Mayor, S.Pd., M.M.Asisten I Setda Jayawijaya Drs. Tinggal Wusono, M.A.P., Asisten II Jayawijaya Lekius Jikwa.,S.Pd.M.Si. Wadanlanud Wamena Letkol Kes Amiruddin Wadankalan, Kepala Kejaksaan Jayawijaya Salman, S.H., M.H., Dansubdenpom Wamena Letda Cpm Reza, Kepala Bapeda Jayawijaya Laudya Logo, Ketua Pengadilan Wamena Yasid, S.H., M.H., Ketua DPRD Jayawijaya Matias Tabuni, Kepala Dinas Kesbangpol Jayawijaya Tenius Gombo, S.Pd., M.Pd., Ketua PKK Jayawijaya Ibu Yustina Banua, Kepala Kementrian Agama Jayawijaya Tinus Gibam, S.Th., M.M.

Share :

Baca Juga

Uncategorized

PGLII KOTA BANDUNG BERSAMA GKKI COCC gelar PGLII Peduli Berbagi Rice Box

Uncategorized

Kapolres Palopo Gelar Syafari Kamtibmas

Uncategorized

Pastikan PPDB Tak Menimbulkan Polemik Komisi IV Gelar Raker Dengan Disdik 2023

Uncategorized

Kapolsek Baito Polres Konsel Gelar Jum’at Curhat Bersama Warga Desa Amasara

Uncategorized

Refleksi HUT RI ke-78, Ketua KPK: Terus Maju untuk Indonesia

Uncategorized

Putra Ridwan Kamil Dinyatakan Meninggal Presiden Jokowi Sampaikan Ucapan Belasungkawa

Uncategorized

Buntut Tenaga Kerja Outsourcing Tak dapat pesangon, BPI KPNPA RI akan Kordinasi dengan KPK, Kejaksaan & Kepolisian Republik Indonesia

Uncategorized

Program Gebrak Stunting, Babinsa Koramil 1407-01/Wawonii Dampingi Petugas UPTD Puskesmas Langara
Lewat ke baris perkakas