Online TV Nusantara

Online TV Nusantara

BerandaEkonomiMusrenbang Hari Kedua Dilanjutkan Di Kec. Lembo Dan Wawolesea, H. Ruksamin Membahas...

Musrenbang Hari Kedua Dilanjutkan Di Kec. Lembo Dan Wawolesea, H. Ruksamin Membahas Realisasi Pembangunan Tahun 2023 Serta Program 2024

Author

Date

Category

Jurnaliswarga.id | KONUT – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan, Kabupaten Konawe Utara (Konut) Hari Ke-2 (dua), di gelar di Kecamatan Lembo dan Kecamatan Wawolesea, Kabupaten Konut, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Kamis (09/02/2023).

Terlihat Hadir mengikuti Kegiatan Musrenbang antara lain Bupati Konut Dr. Ir. H. Ruksamin, ST., M.Si., IPU., ASEAN.Eng, Wakil Bupati Konut H. Abuhaera, S.Sos., M.Si, Jajaran Forkopimda, Asisten/Staf Ahli, Para Kepala OPD, Camat Lembo beserta seluruh Kepala Desa dan Perangkat Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat se-Kecamatan Lembo.

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional dan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Sistem Pemerintahan Daerah, Musrenbang Tingkat Kecamatan ini digelar dengan Tujuan untuk mendapatkan Keselarasan antara Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) serta Menjaring Aspirasi dan Kebutuhan Masyarakat sesuai Potensi dan Permasalahan yang dihadapi guna Menyelesaikan berbagai Permasalahan dan Mengoptimalkan Hasil Pembangunan di Wilayah Masing-masing.

Wakil Bupati Konut H. Abuhaera membuka secara resmi Kegiatan ini. Dalam sambutannya, Wakil Bupati Konut menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah telah Merumuskan beberapa Program Prioritas Tahun 2024 diantaranya Peningkatan Kualitas dan Daya Saing Sumber Daya Manusia, Peningkatan Daya Saing Ekonomi Daerah, Pembangunan Infrastruktur Wilayah dan Sarana Prasarana Kawasan Permukiman, Perbaikan Tata Kelola Pemerintahan dan Pelayanan Publik, Peningkatan Kualitas Lingkungan Hidup dan Mitigasi Bencana Alam, Pembangunan Kebudayaan dan Kehidupan Keagamaan Masyarakat, Peningkatan Upaya Pengendalian Inflasi, Penanggulangan Kemiskinan Ekstrim serta Pencegahan dan Penanganan Stunting, merupakan Target yang paling Utama yang harus Diperhatikan dan Ditangani secara serius serta Peningkatan Daya Saing Daerah melalui Inovasi Penyelenggaraan Pemerintahan dan Pengembangan Sektor Unggulan.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Polsek Nanggala Laksanakan Kerja Bhakti Bersama Aparat Lembang Rante

”Pemerintah Daerah telah Menggelontorkan Anggaran kurang lebih Rp. 23.000.000.000,- (Dia Puluh Tiga Miliar Rupiah) untuk melakukan Pembangunan Infrastruktur Jalan, Sekolah, Tempat Ibadah, bahkan dalam bentuk Bantuan Langsung kepada Masyarakat. Semua ini, Kami Pemerintah Daerah lakukan untuk Mensejahterakan Masyarakat,” Ungkap H. Abuhaera.

Beliau juga meminta Dukungan dari Pihak Pemerintah Desa untuk terus Bergandengan Tangan bersama-sama Membangun Daerah demi Mewujudkan Kesejahteraan Masyarakat.

”Pemerintah Desa, Kami harapkan bisa menggali Potensi yang ada di Wilayahnya agar dapat menjadi Produk Unggulan untuk Konawe Utara. Saya kasih contoh misalnya Potensi di Bidang Pertanian dan Perkebunan. Pemerintah Daerah sudah menyiapkan Bibit dan Pupuk untuk Mendukung Program ini,” Tegas H. Abuhaera.

Baca Juga:  Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Pangdam XIV/Hasanuddin Ajak Amalkan Ajaran Nabi Muhammad SAW

Wakil Pimpinan Tertinggi di Kab. Konut tersebut menekankan agar Masyarakat ikut berbuat dalam dalam Upaya Meningkatkan Taraf Hidupnya yang mana Pemerintah Daerah juga berupaya dengan Maksimal untuk menangani Kemiskinan Ekstrim di Kab. Konut.

”Saya sedikit mengutip apa yang tertulis dalam Kitab Suci Al’Quran bahwa ‘Tidaklah Berubah Nasib Suatu Kaum Jika Tidak Kaum Itu Sendiri Yang Merubahnya’. Pemerintah Daerah sudah banyak berupaya untuk membuka Lapangan Kerja Baru, sekarang Masyarakat Kami harapkan dapat Meningkatkan Semangat Kerjanya.” Harap H. Abuhaera.

Dalam Musrenbang ini, Bupati.Konut H. Ruksamin memimpin langsung Jalannya Musrenbang untuk mendengar Usulan, Saran dan Masukan dari Masyarakat yang dipimpinnya.

Dalam Pertemuan kali ini, H. Ruksamin sedikit Menyoroti tentang adanya Bangunan Pemerintah yang tidak difungsikan.

”Bangunan Rujab Camat itu Pak Camat mau di Rehab atau Kita bangun ulang. Saya tidak mau lihat ada Bangunan Mangkrak di Kab. Konut, Fungsikan sebaik-baiknya untuk memberikan Pelayanan Terbaik kepada Masyarakat,” Pungkas dan Tutup H. Ruksamin.

Sumber : Pemkab. Konut Konasara.

Jurnalis/Editor : Muhammad Irwansyah (Wartawan Muda PWI Angkatan Ke-26).

Leave A Reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent posts

Recent comments