Home / Singkawang

Jumat, 16 Desember 2022 - 20:01 WIB

PENUTUPAN DIKLAT PARALAYANG PL-1
LANUD HARRY HADISOEMANTRI

Singkawang, (MGA) – Komandan Pangkalan TNI AU Harry Hadisoemantri Letkol Nav W.P. Pujo Wahono, S.H., M.Han. secara resmi menutup Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Paralayang PL-1,di tandai dengan pemasangan Brevet Paralayang dan pemberian Sertifikat kepada seluruh peserta Diklat Paralayang yang berjumlah 10 orang selama satu bulan olah raga Dirgantara paralayang tahun 2022 yang dilaksanakan di Palapa Beach Kelurahan Sedau Kecamatan Singkawang Selatan Kota Singkawang, Kamis, (15/12/2022).

Danlanud mengatakan, terimakasih kepada para tamu undangan sudah hadir dalam kegiatan penutupan paralayang, Untuk kedepannya kita akan melibatkan jajaran samping untuk ikut partisipasi dalam kegiatan latihan Paralayang.

Kegiatan paralayang sangat berkembang dibeberapa daerah, diharapkan kedepannya Kalimantan Barat Khususnya Kota Singkawang bisa memajukan Paralayang, serta dukungan dari pemerintah daerah dan instansi terkait sehingga kegiatan pelatihan paralayang Lanud Had bisa berjalan lancar. Semoga ke depannya ini menjadi langkah yg lebih baik kedepannya untuk memajukan paralayang diKota Singkawang.

Baca Juga:  Presiden Jokowi Resmikan Tugu Api Semangat Indonesia Merdeka Tidak Pernah Padam

Pendidikan dan Latihan Paralayang ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan oleh Lanud Had dengan maksud utama untuk meningkatkan eksistensi organisasi FASI (Federasi Aero Sport Indonesia) Singkawang dengan Danlanud Had sebagai ketuanya, dibawah pembinaan Koni Singkawang yaitu dengan memperkenalkan olahraga paralayang ini kepada masyarakat kota Singkawang.

Selain itu juga bertujuan untuk meningkatkan potensi pariwisata Singkawang dengan daya tarik paralayang di kawasan wisata bukit rindu alam dan pantai pak lotay.

Pada kesempatan yang sama Kadis Parawisata Kota Singkawang Drs Heri Apriadi yang mewakili Walikota Singkawang mengatakan, Selain Potensi yang mendukung suksesnya kegiatan paralayang adalah Sumber Daya Manusia. Selain itu infrastruktur sangat dibutuhkan dalam kesuksesan paralayang.

Paralayang merupakan olahraga yg sangat menarik wisatawan, kedepannya olahraga ini akan kita kembangkan di kota Singkawang, atas nama pemerintah kota Singkawang kami mengucapkan terimakasih banyak kepada danlanud, para siswa dan pelatih paralayang. Semoga kedepan kegiatan ini menjadi kegiatan rutin yang menjadi agenda Fasi Kota Singkawang.

Baca Juga:  Polsek Cibinong Bergerak Cepat Bubarkan Gerombolan Pelajar Bawa Sajam

Hadir dalam kegiatan tersebut sbb: Walikota Singkawang diwakili oleh Kepala Dinas Pariwisata Kota Singkawang Drs Heri Apriadi, Perwakilan DPRD Prov.Kalbar Bapak Arief, Wakil Ketua DPRD Kota Singkawang.

Bapak Herry Kin, Danrindam XII/Tpr diwakili oleh wadan Rindam Letkol Inf Yudi, Danbrigif 19/Kh diwakili oleh Kasbrig Letkol Inf Setyo Budiono, Dandim 1202/skw diwakili oleh letda Inf Pendi Hutagalung, Kapolres Singkawang diwakili oleh Kasi SDM AKP Yobel,Danki 1 Detasemen Brimob Singkawang AKP Imam, Ketua Koni Kota Singkawang, bapak Bambang Setiadi, Wakil Ketua Fasida Singkawang, Bapak Riza, Kepala Basarnas Sintete, Bapak Zulhijah, Manager Palm Beach/Pak Lotay, Bapak Ronny, Manager Puncak Rindu Alam, Ibu Kartini.

Reporter : Rinto Andreas

Share :

Baca Juga

Singkawang

JALAN RUSAK, RELAWAN DPD KAMIJO SINGKAWANG MENGINISIASI PERBAIKAN JL. POROS SAGATANI

Singkawang

Kegiatan Usaha UKM di Pasar ‘Hongkong’ Singkawang Semakin Menggeliat Paska Pandemi Ini Juga Perlu Dukungan PLN

Singkawang

Pangdam XII/Tpr Lepas Kontingen Latma Kekar Malindo-44AB Tahun 2021

Singkawang

Buka Latihan Pratugas, Pangdam XII/Tpr Ingatkan Prajurit Tidak Lupa Berdo’a
Lewat ke baris perkakas