BaRaGAMA, JURNALISWARGA.ID – Dalam suatu momentum yang penuh semangat, DPP BaRaGAMA, diwakili oleh Ketua DPP Dr. (C) KRT. Oking Ganda Miharja, S.H., M.H, Sekretaris Jendral Lutfiah, S.M, Wakil Ketua Umum Juli Ismail S.H, dan Hasbi, S.E, bersama Ketua Bidang BaRaGAMA B. Mustofa Karyo dan Iamal Yacub, turut hadir dalam Rapat Koordinasi Nasional Relawan Se-Pulau Jawa di JI-Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Senin (27/11/2023)
Rapat koordinasi ini diikuti oleh 2.721 relawan Ganjar-Mahfud dari seluruh Pulau Jawa, menjadi panggung untuk meneguhkan tekad kuat dalam memenangkan Pasangan Capres Cawapres No Urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, pada Pemilu Tahun 2024 mendatang.
Sekjend DPP BaRaGAMA, Lutfiah, menyatakan, “Kami, Barisan Relawan Ganjar Mahfud (BaRaGAMA), akan menyongsong Pilres ini dengan tekad kuat untuk memenangkan Ganjar Mahfud. Acara ini menjadi barometer yang akan kami informasikan kepada seluruh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) BaRaGAMA se-Indonesia, karena pemimpin yang baik akan membawa Negeri Indonesia yang lebih baik.”
Ketua DPP BaRaGAMA, Dr. (C) KRT. Oking Ganda Miharja, menegaskan dukungan penuh BaRaGAMA terhadap Ganjar Mahfud. “Kami akan bersatu dan bergerak, menyakinkan rakyat agar kemudian menjadi barisan Ganjar Mahfud. Kita yakin, bila kita ingin menang, kita harus bersama dengan rakyat. Apa yang menjadi arahan rakornas Ganjar Mahfud ini akan menentukan kemenangan Pilres 2024.”
Dalam acara yang sama, Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Arsjad Rasjid, menekankan bahwa Pulau Jawa adalah kunci pemenangan Pilpres 2024, mengingat mayoritas pemilih berada di sana. Ia juga menyampaikan optimisme terhadap elektabilitas Ganjar di Jawa yang mencapai 69 persen, serta menyoroti pentingnya fokus di wilayah strategis seperti DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Banten. Arsjad mengajak relawan untuk mempertahankan dan meningkatkan semangat di berbagai daerah, khususnya di DKI Jakarta dan sejumlah lokasi kunci di Jawa Timur dan Banten untuk meraih kemenangan mutlak.
Sumber : DPP BaRaGAMA