Home / Bogor / Sumsel

Selasa, 4 Februari 2025 - 13:27 WIB

Ketua Tim Perkara 179 di MK, Herdiyan Nuryadin, Sampaikan MK Tolak Gugatan Paslon 02, Rudi Susmanto-Jaro Ade Sah Nahkodai Bogor

Jakarta, JURNALISWARGA.IDMahkamah Konstitusi (MK) resmi menolak permohonan dalam perkara nomor 179 yang diajukan terkait hasil Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor. Ketua Tim Perkara 179 di MK, Herdiyan Nuryadin, SH menyampaikan bahwa putusan tersebut memastikan kemenangan pasangan Rudi Susmanto dan Jaro Ade.

Dalam pembacaan putusan yang dilakukan oleh Hakim Konstitusi Suhartoyo, MK menyatakan bahwa permohonan pemohon terhadap Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan pihak terkait tidak dapat dikabulkan. Hal ini dikarenakan beberapa alasan mendasar, salah satunya adalah pencabutan permohonan oleh pemohon, Bupati Sahjohan.

Baca Juga:  Pengurus Pemuda Pancasila PAC Dramaga Berikan Takjil Kepada Pengguna Jalan 2023

“Sejak awal permohonan tidak pernah dibacakan karena pemohon mencabut permohonan perkara nomor 179,” ujar Herdian dalam keterangannya kepada media, Senin (4/2).

Selain itu, Herdian juga menyoroti bahwa ambang batas selisih suara dalam perkara ini terlalu jauh untuk dipertimbangkan oleh MK.

“Ambang batasnya bagaikan bumi dan langit, lebih dari 0,5%. Jadi, tidak mungkin perkara ini dikabulkan MK,” tambahnya.

Dalam sidang di MK, hanya Bupati yang hadir untuk mendengarkan putusan. Sementara itu, tim hukum dan pihak lainnya tidak dapat masuk ke ruang sidang panel 1.

Baca Juga:  Kejari Pekanbaru Berhasil Tuntaskan Kasus Korupsi Di BUMD PT Bumi Siak Pusako Mendapat Penghargaan BPI KPNPA RI 2023

Dengan keputusan MK ini, tahapan selanjutnya adalah pengesahan hasil pemilihan oleh KPU Kabupaten Bogor.

“Tinggal selanjutnya KPU Kabupaten Bogor untuk mensahkan dan membacakan berita acara bahwa Bupati dan Wakil Bupati terpilih adalah Rudi Susmanto dan Jaro Ade,” jelas Herdian.

Dengan demikian, pasangan Rudi Susmanto-Jaro Ade dipastikan akan memimpin Kabupaten Bogor ke depan sesuai dengan hasil pemilihan yang telah ditetapkan. (nR)

Share :

Baca Juga

Bogor

Pengaturan Arus Lalu Lintas di Kawasan Puncak Bogor di Gelar Polsek Megamendung

Bogor

Tempat Pembuangan Sampah di Gunung Putri Terbakar, Kapolsek Berikan Peringatan Kepada Warga

Bogor

Sinergitas Forkopimcam Dramaga Di Hari Jadi Bhayangkara Ke-77 Tahun

Bogor

LSM PENJARA PN : Pemkab Bogor Banyak Tower Bodong Diduga Dibeking Oknum Pejabat

Bogor

Daulat Harahap Datangi Panitia SC Untuk Menyerahkan Dokumen Pendaftaran Bakal Calon Ketua PP MPC Kabupaten Bogor 2023

Bogor

Pasca Terjadinya Tanah Longsor, Polsek Megamendung Polres Bogor Berikan Bantuan

Bogor

Pemerintahan Kecamatan Dramaga Laksanakan Upacara Hari Sumpah Pemuda

Bogor

Pangdam XII/Tpr Pimpin PAM VVIP, Agenda Wakil Presiden di Kalbar Berlangsung Aman dan Lancar
Lewat ke baris perkakas