Home / Bogor

Sabtu, 11 Februari 2023 - 20:12 WIB

Polsek Ciampea Sampaikan Hasil Penyelidikan Terkait di Temukannya Pria Yang Gantung Diri di Sebuah Gubuk

Bogor, (MGA) – Seorang pria tanpa identitas ditemukan meninggal dunia dalam keadaan gantung diri di sebuah gubuk kebun sayur yang berada di desa Cicadas Kecamatan Ciampea Kabupaten Bogor, Pada Jum’at pagi (10/02)

Pria yang diperkirakan berusia 35 tahun tersebut memiliki ciri-ciri yakni memiliki kulit sawo matang , dan mengenakan pakaian Celana Levis berwarna biru serta sweater berwarna hitam. Korban sendiri pertama kali ditemukan oleh seorang warga yang sedang menyiram sayuran di perkebunan.

Baca Juga:  Tim RW 01 Desa Karang Asem Timur Raih Runner Up Dalam Laga Final Kades Cup 2022

Kapolsek Ciampea Kompol Beben Susanto SH Mengatakan bahwa dari hasil penyelidikan yang kita lakukan identitas dari jenazah yang di temukan dalam keadaan gantung diri tersebut ialah Ismail, warga yang beralamat di desa Kalong kecamatan Leuwisadeng.

Dari pemeriksaan luar yang telah lakukan Di RSUD Leuwiliang terhadap jenazah korban tidak di temukan adanya tanda-tanda kekerasan. Sementara itu pihak keluarga sendiri menolak untuk dilakukannya otopsi, sehingga jenazah Korban pun langsung kita serahkan pada pihak keluarga untuk langsung dimakamkan.

Baca Juga:  Tanpa Penyambutan, Presiden Tiba di Tanah Air

Menurut keterangan yang kami dapat dari pihak keluarga, diketahui bahwa korban ini mengidap sakit beban mental yang telah di idap cukup lama, ungkap Kapolsek Ciampea Kompol Beben Susanto.(Red)

Share :

Baca Juga

Bogor

Giat Jum’at Berkah Polsek Dramaga Adakan Giat Pangan Murah

Bogor

Akhirnya Ketua Komite SMAN1 Pamijahan Stop Iyuran Dari Wali Siswa Setelah di Sorot Media

Bogor

Akan Gelar Aksi Tawuran 3 Orang Pelajar di Amankan Unit Patroli Polsek Cibinong

Bogor

GARDA PRABOWO DAMPINGI KORBAN PELECEHAN SEKSUAL DIBAWAH UMUR

Bogor

PT PLN ( Persero ) UP 3 Bogor Tidak Berikan Ganti Rugi Kepada Korban Atas Tiang Listrik Roboh Yang Menimpa Bengkel

Bogor

Pesta Rakyat Di Kecamatan Tamansari

Bogor

Sudah Ada Larang Gunakan Jeriken,SPBU 34-169.21 Justru Melayani Pengisian BBM Subsidi Menggunakan 2 Mobil Pickup

Bogor

Ibu Sasha Saijah Sambyah, S.E., M.M, Kunjungi Korban Bencana Alam di Desa Purasari Leuwiliang
Lewat ke baris perkakas