JURNALISWARGA.ID | KONSEL – Personil Koramil 1417-13/Landono melaksanakan Kegiatan Karya Bhakti dengan sasaran Saluran Air (Drainase) dan pemangkasan Pohon di Pinggir Jalan Desa Lamoen, Kecamatan Angata, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (13/02/2024).
Dikatakan oleh Peltu Suwari kepada Media ini melalui pesan WhatsApp bahwa Kegiatan Karya Bhakti kali ini difokuskan untuk membersihkan Drainase dari Material Pasir, Bebatuan dan Sampah yang mengakibatkan aliran Air tidak lancar.
“Selain itu juga dilakukan pemangkasan Pohon yang mengganggu para Pengguna Jalan, sehingga terciptanya Lingkungan Bersih, Sehat dan Rapi,” ujarnya.
Menurutnya, Kegiatan Karya Bhakti dilakukan sebagai Upaya Kepedulian untuk menumbuhkan Semangat Kegotongroyongan di Wilayah Binaannya tetap membudaya.
“Saat ini diperlukan Aksi Nyata untuk menjaga Lingkungan Kita dan Kegiatan seperti ini juga diharapkan akan terus berlanjut kedepannya dengan Harapan seluruh Masyarakat turut berpartisipasi,” pungkas Peltu Suwari.
Adapun yang hadir dalam Kegiatan tersebut Camat Angata Laanda, S.Sos, S.H., M.H, Kapolsek Angata IPDA Hery Mulyanto, S.H., M.H dan Kades Lamoen Arlin Saranani.
Sumber : Pendim 1417/Kendari.
Laporan/Editor : Muhammad Irwansyah (Wartawan Muda PWI Angkatan Ke-26).