Home / Polres Bogor

Sabtu, 11 Mei 2024 - 14:40 WIB

Polsek Cigudek Olah TKP Terhadap Penyerangan Seorang Buruh 2024

Polres Bogor, Jurnaliswarga.id – Sebuah peristiwa dugaan penganiayaan menggunakan senjata tajam jenis golok terjadi di Cigudeg, Kabupaten Bogor. Pada hari Jumat malam, 10 Mei 2024, seorang buruh bernama Bangbang Sutejo (31) mengalami luka robek pada bagian pinggang belakang setelah diserang oleh seorang yang baru dikenal bernama Dadi.

Menurut laporan dari Kapolsek Cigudeg,
AKP UBA SUBROTO,SH,.MH menjelaskan kejadian terjadi sekitar pukul 22.30 WIB di parkiran mobil lapangan sepak bola Cigudeg, Kp. Cicopong, Desa Cigudeg. Bangbang Sutejo bersama seorang saksi, Aris Maulana alias Paul, awalnya bertemu dengan terduga pelaku sedang minum di sebuah warung di lapangan tersebut.

Baca Juga:  Satuan Reserse Narkoba Polres Bogor Berhasil Ungkap 64 Kasus Peredaran Narkotika dalam Kurun Waktu 3 Bulan Terakhir

Dalam kronologis kejadian, terduga pelaku menawari Bangbang dan Paul minuman keras, yang mereka terima. Namun, situasi berubah ketika Bangbang bertanya kepada terduga pelaku, “Kunaon mang nempoken mata urang?” (Kenapa Bang melihat mata saya?). Pertanyaan ini memicu cekcok singkat yang kemudian diselesaikan dengan bersalaman.

Namun, terduga pelaku pergi sejenak dan kembali dengan membawa golok. Tanpa diduga, terlapor menyerang Bangbang yang saat itu hendak mengenakan sepatu. Meski Bangbang berusaha melarikan diri, pelaku terus mengejar hingga dihadang oleh saksi.

Setelah insiden tersebut, terlapor meninggalkan lokasi dan korban baru menyadari bahwa ia mengalami luka robek di bagian pinggang belakang. Bangbang Sutejo kemudian dibawa ke Puskesmas Jasinga untuk mendapatkan perawatan medis.

Baca Juga:  Kecelakaan Lalu Lintas Terjadi di Kawasan Puncak Bogor, Satu Orang Korban Meninggal Dunia 2023

Kepolisian Cigudeg telah mengambil langkah-langkah penanganan, termasuk menerima laporan, melakukan visum terhadap korban, dan mengumpulkan bukti di tempat kejadian. Proses pemeriksaan saksi dan pengembangan penyelidikan terus dilakukan untuk mengungkap motif serta menangkap pelaku.

Kapolsek Cigudeg, AKP Uba Subroto, menyatakan bahwa pihaknya akan terus memperkuat upaya penegakan hukum dalam kasus ini akan dilakukan investigasi lanjut dalam Penyelidikan, Pendalamanan serta Pengembangan lebih lanjut juga melibatkan instansi terkait untuk memastikan keamanan dan keadilan bagi korban.

Share :

Baca Juga

Polres Bogor

Polres Bogor Ungkap Pelaku Jual Beli Satwa di Lindungi 2023

Polres Bogor

Rumah Ambruk di Ciomas, Polsek Setempat Lakukan Pengecekan Bersama Instansi Terkait 2024

Polres Bogor

Pihak Polsek Cileungsi Selidiki Pembuang Bayi di Halaman Rumah Warga 2023

Polres Bogor

Polsek Rumpin Berhasil Ungkap Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor 2024
Kecelakaan Lalu Lintas Terjadi di Kawasan Puncak Bogor, Satu Orang Korban Meninggal Dunia 2023

Polres Bogor

Kecelakaan Lalu Lintas Terjadi di Kawasan Puncak Bogor, Satu Orang Korban Meninggal Dunia 2023
Bhabinkamtibmas Polsek Babakanmadang  Sambang Warga  sampaikan pesan kamtibmas 2023

Polres Bogor

Bhabinkamtibmas Polsek Babakanmadang  Sambang Warga  sampaikan pesan kamtibmas 2023
Mapping Monitoring Wilayah Hukum Polsek Cisarua Bhabinkamtibmas Lakukan Silahturahmi Dan Himbauan Kamtibmas juga Terkait TPPO 2023

Polres Bogor

Antisipasi kejahatan Polsek Ciampea Polres Bogor Gencar Laksanakan Patroli Hot Spot Siang Hari 2023

Polres Bogor

Pasar Ciampea Kebakaran, Polsek Ciampea Bersama Instansi Terkait Lakukan Pemadaman
Lewat ke baris perkakas