BerandaTNIPeringati Hari Kesaktian Pancasila, Pangdam XIV/Hasanuddin : Semua Harus Satu Tekad Dan...

Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Pangdam XIV/Hasanuddin : Semua Harus Satu Tekad Dan Satu Jiwa Untuk Mencintai Pancasila

Author

Date

Category

Makassar – Jurnaliswarga.id | Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Dany Budiyanto memimpin Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022, yang Diikuti oleh Prajurit TNI dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang Berada Di Wilayah Kota Makassar, Bertempat Di Lapangan M. Yusuf Makodam, Jl. Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) Sabtu (01/10/2022).

Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Kali ini Mengangkat Tema : “Bangkit Bergerak Bersama Pancasila”. Dalam Upacara Tersebut, selain Dilakukan Pembacaan Pembukaan UUD 1945 dan Do’a juga Dibacakan Ikrar.

Baca Juga:  Pengungkapan Tindak Pidana Narkotika Jenis Shabu Di 2 (Dua) TKP Oleh Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Konsel

Ditempat Terpisah Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han), ketika Ditemui Awak Media Menuturkan bahwa Pada Hari Kesaktian Pancasila ini, Merupakan Momentum untuk Mengenang Sejarah Para Pahlawan.

“Hari ini Merupakan Momentum Hari Kesaktian Pancasila, bagi Kita bahwa Momentum ini Kita Harus Mengenang Sejarah Para Pahlawan dan Bagaimana Kesaktian Pancasila,” Ungkapnya.

Jenderal Bintang Dua ini Berharap Ke Depan Semua Harus Satu Tekad dan Satu Jiwa untuk Mencintai Pancasila.

Baca Juga:  Tak hanya jago Perang, Bapak TNI juga Pintar Memasak, Ungkap Ibu-ibu di Dapur Umum Satgas TMMD Reg 112 Kodim 076/Sukoharjo

“Tentunya Harapan Ke Depan Kita Semua Harus Satu Tekad, Satu Jiwa untuk Mencintai Pancasila, dan Untuk Mencintai NKRI, sehingga Siapapun, Apapun dan Bagaimanapun Bentuknya yang Ingin Meronrong, Semua akan Kandas dan Akan Kita Gagalkan Bersama,” Tandasnya.

Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang Berlangsung dengan Tertib dan Khidmat Tersebut juga Dihadiri oleh Para Pejabat Utama (PJU) Kodam XIV/Hasanuddin.

Reporter/Editor : Muhammad Irwansyah (Sumber : Pendam XIV/Hasanuddin).

Leave A Reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent posts