BerandaTNISatgas Yonarmed 6/3 Kostrad Bantu Warga Bangun Gereja Kapela Oelmuke

Satgas Yonarmed 6/3 Kostrad Bantu Warga Bangun Gereja Kapela Oelmuke

Author

Date

Category

JURNALISWARGA.ID, NTT-Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarmed 6/3 Kostrad melaksanakan karya bakti membantu membangun Gereja Kapela Oelmuke bersama warga Oelmuke Di Desa Tasinifu, Kecamatan Mutis, Kabupaten Timor Tengah Utara, Provinsi NTT. Senin (27/09/2021).

Kegiatan karya bakti kali ini dilaksanakan Pos Oelbinose dipimpin oleh Serda Haerul selaku Wadanpos bersama beberapa anggota bergotong royong mempermudah penyelesaian pekerjaan.

Baca Juga:  Irwasda Polda Sulsel Gelar Jum'at Curhat Di Dapur Ide, Warga Keluhkan Kenakalan Remaja

“Kegiatan yang kami lakukan merupakan bukti konsistensi Satgas yang sudah bertugas selama tujuh bulan di perbatasan RI-RDTL Sektor Barat dalam membantu masyarakat dengan cara bergotong royong, sehingga pembangunan bisa lebih cepat, dan diharapkan terwujud Kemanunggalan TNI dan rakyat”, ujarnya.

Sementara itu, bapak Rofinus Tefa (50) salah satu warga Oelmuke mengatakan bahwa kegiatan tersebut sangat membantu jemaat dalam merampungkan pekerjaan.

Baca Juga:  Sukseskan Swasembada Pangan, Babinsa Bantu Petani Panen Padi

“Kehadiran Bapak TNI menjadi dorongan bagi kami untuk makin bersemangat dalam bekerja dan para jemaat juga ikut semangat dan meramaikan kegiatan, gotong-royong bersama bapak tentara untuk menyelesaikan pekerjaan ini”, tutur bapak Rofinus Tefa.

Leave A Reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent posts