BerandaBogorLepas Sambut Pergantian Kepala Sekolah SDN Nanggewer 02

Lepas Sambut Pergantian Kepala Sekolah SDN Nanggewer 02

Author

Date

Category

Bogor, Jurnaliswarga.id – SDN Nanggewer 02 di Cibinong, Kabupaten Bogor, menggelar sebuah acara lepas sambut kepala sekolah. Ibu Roro Subali Ari Widowati,S.Pd yang telah menjabat selama beberapa waktu, resmi menyerahkan posisinya kepada Ibu Siti Hazar Noviyanthi,M.Pd. Acara khidmat tersebut dihadiri oleh Ibu Ida Nursidah,M.Pd, kepala SDN Pajeleran 01, dewan guru, staf, dan dewan guru SDN Nanggewer 02.

Ibu Ida Nursidah menyampaikan bahwa kehadiran dari SDN Pajeleran 01 bertujuan untuk bersilaturahmi dengan keluarga besar SDN Nanggewer 02 serta mengantar rekan mereka, Ibu Siti Hajar Noviyanthi, M.Pd yang kini menjabat sebagai kepala sekolah sejak 20 Juli 2023.

Baca Juga:  Sepakat Adakan Kerjasama, PERSADIN Tandatangani MoU dengan UTB Lampung 2023

Lepas Sambut Pergantian Kepala Sekolah SDN Nanggewer 02

Selanjutnya, Ibu Roro menyambut Ibu Siti Noviyanthi dengan hangat, berharap sekolah ini akan terus maju dengan program-program yang dijalankannya. Ia juga memuji guru-guru yang ramah dan humoris di SDN Nanggewer 02.

Di momen tersebut, Ibu Siti Hazar juga mengungkapkan rasa syukurnya atas kesempatan berkumpul bersama. Ia berharap semoga semua pihak selalu mendapatkan perlindungan dari Allah SWT dan mengucapkan terima kasih atas sambutan yang hangat di SDN Nanggewer 02.

Ibu Siti Hazar, yang baru saja menjabat sebagai kepala sekolah, mengakui masih memerlukan bimbingan dari Ibu Ida dan Ibu Roro. Namun, ia bersemangat untuk bekerja keras dan berkolaborasi dengan seluruh guru dan staf di SDN Nanggewer 02 demi kemajuan sekolah dan kesuksesan siswa-siswi.

Baca Juga:  Peringati 10 Muharram, Danrem 061/SK Berbagi Kasih Dengan Ratusan Anak Yatim Piatu

Dalam acara tersebut, Bapak Jana Sujana, SAg sebagai perwakilan dewan guru dan staf, menyampaikan terima kasih atas jasa Ibu Roro selama menjabat di SDN Nanggewer 02. Ia berharap Ibu Roro sukses di tempat tugas yang baru.

Untuk Ibu Siti Hazar, diharapkan agar menjadi pemimpin yang amanah dan mampu membawa kemajuan bagi seluruh siswa-siswi dan guru di SDN Nanggewer 02. Semoga semangat kebersamaan terus berkobar untuk mencapai prestasi lebih tinggi di masa depan.(Red)

Leave A Reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Linda Barbara

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum imperdiet massa at dignissim gravida. Vivamus vestibulum odio eget eros accumsan, ut dignissim sapien gravida. Vivamus eu sem vitae dui.

Recent posts