Home / BPI KPNPA RI

Selasa, 4 Februari 2025 - 09:00 WIB

Ketua BPI KPNPA RI Bogor Raya Laporkan Dugaan Korupsi ke Kejagung: Skandal 514 Miliar Dana BOS dan KPK Palsu Terungkap!

BOGOR, JURNALISWARGA.ID – Ketua BPI KPNPA RI Bogor Raya mengambil langkah tegas dengan melaporkan sejumlah kasus dugaan korupsi ke Kejaksaan Agung Republik Indonesia. Laporan ini mencakup beberapa kasus besar yang diduga dibiarkan tanpa tindakan oleh Aparat Penegak Hukum (APH) setempat, khususnya Kejaksaan Negeri Kabupaten Bogor.

Salah satu kasus yang menjadi sorotan adalah dugaan penyelewengan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) senilai Rp514 miliar, yang hingga kini tidak mendapat kejelasan hukum dengan alasan tidak adanya pelimpahan berkas dari Inspektorat Kabupaten Bogor.

Selain itu, Ketua BPI KPNPA RI Bogor Raya juga menyoroti kasus KPK Palsu, yang meskipun terdapat indikasi kuat unsur penyuapan, namun unsur tersebut tidak dimasukkan dalam proses persidangan.

Baca Juga:  BPI KPNPA RI Beri Apresiasi Gerak Cepat Asdm Polri Hapus Kuota Khusus dan rekpro

Kasus lain yang turut disorot adalah dugaan korupsi dan markup dalam proyek E-Katalog Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, yang kini seolah menghilang tanpa jejak. Sejumlah kasus lain yang menimbulkan kegaduhan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bogor juga dilaporkan, namun hingga kini belum ada tindakan konkret dari aparat hukum.

Melalui pesan singkat WhatsApp, Kasatgas Tripikor BPI KPNPA RI Bogor, Nimbrod Rungga, berharap agar aduan masyarakat yang telah disampaikan ke Kejaksaan Agung RI mendapat atensi serius.

“Harapan kita, apa yang sudah disampaikan masyarakat, baik secara pribadi maupun melalui organisasi, agar pihak berwenang dalam hal ini Kejaksaan Agung Republik Indonesia segera turun tangan melakukan penyelidikan,” ujarnya.

Baca Juga:  Gugatan Dugaan Pelanggaran HAM Terhadap Kelompok Tani: PT.GAM Dihadapkan pada Sidang Pembuktian Legalitas 2023

Sementara itu, Ketua Aliansi Jurnalis Warga Indonesia Kabupaten Bogor menegaskan bahwa pemberantasan korupsi adalah tanggung jawab bersama dan hukum harus ditegakkan tanpa pandang bulu.

“Korupsi adalah musuh bersama yang harus dilawan dan dituntaskan. Siapapun pelakunya, hukum harus ditegakkan seadil-adilnya,” tegas Sekretaris Lembaga Aliansi Indonesia Badan Penelitian Aset Negara Bogor Raya.

Dengan adanya laporan ini, publik kini menunggu respons dari Kejaksaan Agung RI untuk segera mengambil langkah hukum terhadap dugaan kasus-kasus tersebut.

(Tim Redaksi)

Share :

Baca Juga

BPI KPNPA RI

Mengapa Polda Metro Jaya Kesulitan Ungkap Aktor Utama di Balik Pembubaran Dialog Kebangsaan?

BPI KPNPA RI

Mulai Resah Dan Gelisah ! Oknum Pejabat di Lingga Intimidasi Wartawan Hingga Pamer Foto dengan Pejabat Kejagung Mendapat Repon BPI KPNPA RI

BPI KPNPA RI

Ketum BPI KPNPA RI: Jaksa Agung ST Burhanuddin Pendekar Hukum, Harus Dipertahankan di Kabinet Prabowo

BPI KPNPA RI

Ketua Umum BPI KPNPA RI Serahkan Penghargaan kepada Kapolda Riau

BPI KPNPA RI

BPI KPNPA RI Desak Presiden Jokowi Evaluasi Hasil Seleksi Calon Anggota Kompolnas 2024-2028

BPI KPNPA RI

Ketum BPI KPNPA RI Minta PDI-P Untuk Tidak Cawe Cawe Tempatkan Polri di Bawah Kemendagri

BPI KPNPA RI

BPI KPNPA RI Akan Merayakan HUT ke-23 dengan Serangkaian Kegiatan di Provinsi Banten

BPI KPNPA RI

BPi KPNPA RI Kritisi Kejati Kepri, Desak Jaksa Agung Tindak Lanjuti Kasus Korupsi di Lingga
Lewat ke baris perkakas